Premier Music Trip

Rabu, 30 Mei 2012...

Tumben jam 6 pagi pintu gerbang Premier Music sudah terbuka. Beberapa mobil dan motor sudah ada di parkiran. Ada apa gerangan? Ternyata hari ini ada trip guru2 dan staff Premier Music. Kami akan jalan-jalan ke daerah Lembang, Bandung. Karena banyak yg datang agak ngaret, bus Symphonie yg berisikan 38 org baru meninggalkan area Cipinang Indah pada pk 7.00. Setelah berhasil menembus kemacetan di Kalimalang dan daerah Cikarang, kami tiba di Bandung Treetop sekitar pk 10.30. Diantara pohon-pohon pinus yg tinggi dan udara Lembang yang adem, kami melakukan beberapa games yg dikoordinir oleh Adi. Games tersebut walaupun sederhana tetapi menimbulkan macam2 kekocakan dan kekompakan diantara kami. Setelah games, acara bebas. Para cowok yg sudah siap dgn atributnya, langsung bersiap untuk bermain futsal. Sedangkan para cewek sebagian besar duduk2 menikmati udara dan pemandangan, bergaya bak fotomodel, dan buat yg kelaperan segera memesan pop-mie (hanya itu makanan yg tersedia di Bandung Treetop, hiks). Walaupun tempat ini adalah tempat untuk outbond dan mencoba ber-flying fox di antara pohon2 pinus, hanya 5 org (cewek pula) saja yg bersedia ikut outbon. Kami ber-s ( saya, Ica, Anna, Elsa dan Lusy ) memilih circuit yg paling pendek :P ...

Setelah puas berkegiatan fisik di Bandung Treetop, bus meluncur ke De Ranch untuk makan siang. Disana paket makan siang sudah tersedia ditambah bonus segelas susu murni untuk penukaran tiket masuk. Disini, lagi2 tidak banyak yg mau naik kuda atau mencoba atraksi lainnya, kebanyakan hanya foto2 memanfaatkan macam-macam spot di De Ranch ini (dasar narsis ya guru n staff Premier Music) :P
Acara di De Ranch ditutup dengan saling bertukar kado....hahaha seru juga ya...

Keluar dari De Ranch, kami tidak lupa berbelanja oleh-oleh tahu lembang di Tahu Tauhid yg berlokasi persis di depan De Ranch. Diiringi gerimis, bus meluncur menuju kota Bandung dan singgah di outlet Rumah Mode. Kebanyakan yg semangat berbelanja itu kaum ibu, kaum bapak2 sibuk merokok atau jajan pinggir jalan hehe...

Trip ditutup dengan belanja oleh-oleh di Prima Rasa...wahh semua kalap mata deh melihat kue-kue dan snack yg ada di Prima Rasa. Makan malam kami hari itu adalah nasi box yg dipesan di Saung Kabayan. Karena keterbatasan waktu, kami makan malam di bus (maaf ya teman2 yg gak bisa makan di bus....).
Sekitar pk 9 malam, kami sudah tiba di Premier Music. Wah, trip kali ini menyenangkan sekali.....sayang besoknya badan pegal2 semua karena outbond tanpa pemanasan dan gak terbiasa olahraga ...hahhaa....





No comments: